Kaligrafi Mulai Dipertandingkan, Banda Aceh Turunkan Nurul Fadhillah

Banda Aceh- Cabang Kaligrafi Pekan Kebudayaan Aceh (PKA) ke-6 mulai dipertandingkan Sabtu (21/9). 23 kabupaten/Kota telah mempersiapkan wakilnya pada cabang yang dipertandingkan di Taman Budaya ini.

Pemerintah kota Banda Aceh yang ikut ambil bagian pada cabang ini menurunkan Nurul Fadhillah. Remaja putri yang menjuarai Kaligrafi MTQ ke-32 tingkat Kota Banda Aceh sudah berada di arena perlombaan dan siap mengikuti cabang ini.

Kepada media ini, remaja yang akrab disapa Nurul ini mengaku semangat mengikuti perlombaan kaligrafi ini.
“Meski persiapan sangat mepet, tapi tidak mengurangi semangat saya mengikuti lomba. Saya berharap meraih hasil maksimal dan mengharumkan nama Banda Aceh” ujar Nurul.

Koordinator Cabang Kaligrafi Banda Aceh yang ikut mendampingi Nurul bertanding, Ustad Elpijar S Ag M Ag juga membenarkan mepetnya persiapan. Namun, dirinya berharap hal itu tidak menjadi kendala bagi Nurul untuk meraih yang terbaik.

“Setelah menjuarai MTQ ke-32 tingkat Kota, Nurul juga mewakili Banda Aceh pada ajang MTQ ke-31 Provinsi di Subulussalam beberapa waktu yang lalu. Tentunya ini dapat jadi pengalaman berharga bagi Nurul sat bertanding di ajang PKA ini, meskipun lawan yang dihadapi juga cukup bagus” ujar Elpijar.

Panitia menyediakan waktu selam 7 jam untuk semua peserta. Adapun poin-poin yang dinilai pada cabang ini antara lain, kerapian, perpaduan warna, isi tulisan dan baris-baris didalam ayat-ayat. (Mkk)


Update: 22-09-2013


SHARE: